Senin, 31 Januari 2011

RESEP – SOTO PEKALONGAN

Bahan :
750 gram daging sandung lamur
3 cm jahe, memarkan
3 batang serai, memarkan
3 lembar daun jeruk
3 sdm taoco manis
2 sdm kecap manis
1,5 liter air
Haluskan :
6 cabai merah besar
8 bawang merah
6 siung bawang putih
2 sdt garam dan
1 sdt merica butiran
3 cm kunyit bakar
Pelengkap :
bawang goreng, irisan seledri, telur rebus dan emping goreng, air jeruk nipis.
Cara membuat :
Rebus daging dengan jahe, serai daun jeruk hingga lunak, angkat potong menurut selera, sisihkan. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu yang dihaluskan, potongan daging taoco dan kecap manis, aduk rata, masukkan kembali ke dalam kaldu dan masak sebentar, angkat. Siapkan mangkuk isi dengan soto lengkapi dengan irisan
telur rebus, bawang goreng, irisan seledri dan emping goreng. Hidangkan.



Read more »

RESEP – SOTO KUDUS

Bahan:
1 ekor ayam, belah dua
1500 ml air
3 siung bawang putih, iris halus
3 cm jahe, memarkan
2 btg serai, ambil bagian putihnya dan memarkan
3 sdm minyak goring
Haluskan :
5 buah bawang merah
1 sdt ketumbar utuh
½ sdt merica utuh
2 cm kunyit
garam
Pelengkap:
3 sdm bawang goreng
50 gr taoge
1 btg seledri, iris halus
1 bh jeruk nipis, iris 4
3 sdm kecap manis
Cara membuatnya:
Tumis bawang putih hingga harum, masukkan bumbu halus, jahe, dan serai, aduk hingga masak. Masukkan ayam dan aduk terus hingga ayam berubah warna. Tuang air. Masak hingga ayam matang dengan api sedang. Angkat ayam dari panci dan goreng hingga kering. Cabik-cabik ayam dan atur di mangkok bersama pelengkap lainnya. Siram kuah di atasnya dan sajikan.



Read more »

Rabu, 26 Januari 2011

Resep ketoprak

Bahan:
· 1 buah tahu putih
· 50 gram tauge
· 100 gram bihun
· 2 siung bawang putih
· 1 buah cabai merah
· 2 buah cabai rawit
· 50 gram kacang tanah
· 1 sdm kecap manis
· 1 sdt bawang goreng
· 50 gram kerupuk sagu
· 1 sdt asam jawa
· Garam secukupnya
· Kecap manis secukupnya
· Minyak untuk mneggoreng
Cara Membuat:
· Goreng tahu dengan minyak secukupnya sampai kuning kecoklatan. Iris tahu goreng berbentuk dadu.
· Tauge dicuci bersih dan buang bagian akarnya. Rebus tauge sampai setengah matang, angkat dan tiriskan.
· Seduh bihun dengan air panas dan tiriskan.
· Asam jawa dilarutkan dengn 3 sdm air.
· Kacang tanah dan kerupuk sagu digoreng.
Cara Membuat Bumbu Ketoprak:
· Kacang tanah, bawang putih, cabai merah dan cabai rawit diulek/gerus sampai halus. Lalu tambahkan air asam jawa, garam dan kecap manis.
· Larutkan dengan sedikit air dan aduk hingga merata.
Cara Menghidangkan:
· Letakkan dalam sebuah piring, tahu, tauge dan bihum, kemudian siram dengan bumbunya, taburi bawang goreng dan kerupuk sagu di atasnya.
Untuk 1-2 orang.


Read more »

Makanan Khas Sumatra Utara : Ikan Arsik

Arsik adalah salah satu masakan khas kawasan Tapanuli yang populer. Masakan ini dikenal pula sebagai ikan mas bumbu kuning. Ikan mas adalah bahan utama, yang dalam penyiapannya tidak dibuang sisiknya.
Bahan :

1 kg ikan mas/ikan gabus, bersihkan dan buang insangnya, tidak dibuang sisiknya
25 batang serai, memarkan
50 gr bawang batak (lokio), bersihkan
1 sdm air asam jawa, larutkan dengan 250 ml air
3 cm lengkuas, memarkan
1000 ml air

Bumbu Halus :
6 buah cabai merah (bisa ditambah jika suka pedas)
10 buah bawang merah
7 siung bawang putih
6 cm jahe
6 butir kemiri
1 sdt andaliman
10 cm kunyit
garam secukupnya

Cara membuat:
1. Lumuri ikan dengan bumbu halus, masukkan sebagian serai ke perut ikan. Sisa serai digunakan sebagai alas wajan.
2. Letakkan ikan dan lengkuas di atas serai lalu tuangi air asam, biarkan air meresep kemudian tambahkan air. Tutup wajan dan masak diatas api sedang/kecil hingga air mengering. 


Read more »

Resep kue semprit

Bahan Kue Semprit:
75 gram mentega
1 butir kuning telur
150 gram keju cheddar parut
175 ml santan kental matang, biarkan dingin
100 gram gula halus
½ sendok teh bubuk vanilla
Bahan yang dicampur jadi satu:
½ sendok teh soda kue
100 gram ceri merah dan hijau, potong-potong kecil
350 gram tepung tapioca, sangrai hingga kering
1 sendik teh baking powder
Cara Membuat Kue Semprit Kej:
1. Kocok mentega, gula halus, vanilla hingga putih. Masukkan kuning telur, kocok rata. Tambahkan keju parut dan santan, kocok rata. Terakhir masukkan campuran tepung tapioca, aduk rata
2. Semprotkan adonan berbentuk keong dengan spuit berbentuk bintang di atas loyang yang telah dialasi kertas parchment. Beri ceri merah dan hijau di atasnya.
3. Oven 150 derajat Celsius, 30 menit hingga matang dan kering. Angkat dan biarkan dingin.
4. Hidangkan/simpan dalam stoples
Untuk 500 gram


Read more »

RESEP MASAKAN – TEMPE KUNING

Bahan:
500 gr tempe, potong-potong ukuran 2×5 cm
300 cc santan
3 buah cabe hijau, iris kasar
3 cm lengkuas, memarkan
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk purut
Haluskan:
2 siung bawang putih
3 buah bawang merah
3 buah kemiri
2 sdt ketumbar halus
1/2 sdt jinten
1/2 sdt terasi
1/2 sdt gula
garam secukupnya
Cara membuatnya:
Campur santan dan bumbu halus dalam panci dan didihkan. Kecilkan apinya dan masukkan tempe. Masak hingga tempe matang. Masukkan cabe hijau, aduk rata dan masak hingga cabe layu. Angkat dan sajikan.


Read more »

Resep asinan sayur

Bahan :
2 buah wortel (iris korek api)
100 gram kol (iris halus)
50 gram tauge
1 ikat sawi asin (potong kasar)
Kerupuk mie
Kacang goreng
Bumbu kuah :
7 buah cabai merah
Terasi
Gula merah
3 sdm cuka
Air secukupnya

Cara membuatnya :
Taburi wortel yang telah dipotong ukuran korek api dengan garam dan remas-remas hingga layu, rendam dalam campuran air yang telah diberi sedikit garam dan cuka. Biarkan meresap dan tiriskan.
Kuah :
Haluskan cabai merah dan terasi. Tambahkan air, lalu rebus bersama gula merah dan cuka dan garam sampai mendidih. Dinginkan.
Penyajian :
Taruh sayuran dalam mangkuk, siram dengan kuahnya, sajikan bersama kacang goreng, kerupuk mie dan jika suka bisa ditambahkan tahu.


Read more »

RESEP – SOTO PADANG

Bahan:
1 lb daging sapi (beef round)
2 baking potato goreng, potong kecil2
1 bungkus soun, rendam air panas sebentar
daun seledri, iris halus
bawang goreng
kecap asin dan cuka secukupnya
2 lembar daun salam
garam dan lada secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
1/2 medium onion
5 siung bawang putih
2 butir pala sambal ulek sepedasnya
Cara membuat:
1. Potong daging setebal 1 inch.
2. Rebus daging dalam air secukupnya beserta daun salam dan garam sampai setengah matang.
3. Sementara panaskan 2 sendok makan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai baunya harum. Masukkan tumisan ini kedalam panci daging dan masak terus sampai daging matang. Kalau airnya berkurang bisa ditambahkan air secukupnya.
4. Angkat daging kemudian goreng sampai kering (dengan api kecil).
Menghidangkannya:
1. Atur soun, kentang, daging goreng yang sudah dipotong tipis, seledri dan bawang goreng di dalam mangkuk.
2. Beri kecap asin dan cuka kemudian siram dengan kuah soto yang hangat.
3. Dimakan dgn nasi hangat yg ditaburi kerupuk merah dan bawang goreng.


Read more »

RESEP IKAN BAKAR

Bahannya:
1 kg ikan
3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 butir kemiri
1 ons gula merah
1 sendok makan asam diencerkan dengan setengah gelas air
3 sendok makan minyak goreng
Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Kalo buat ikan bakar, ikannya tetap mentah.
2. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri dan garam. Setelah halus
masukkan gula merah dan haluskan lagi.
3. Setelah halus masukkan air asam dan minyak goreng.
4. Rendam ikan/ayam dalam bumbu selama 1/2 jam.
5. Setelah itu bakar ikan/ayam tsb sambil dioleskan bumbu sisa rendaman tadi supaya bumbunya tambah meresap.


Read more »

RESEP – MIE AYAM

Bahan:
1/2 kg mie ayam (siap dibeli di pasar)
100 ml Minyak ayam
100 ml Kecap asin
300 gr Daging ayam direbus dan dipotong kotak
3 sdm Kecap manis
2 sdm Kecap Ingris
2 batang Daun bawang dirajang
Caisin, penyedap dan bawang goreng secukupnya.

Bumbu yang dihaluskan:
3 siung Bawang putih
5 buah Bawang merah
1 sdt Ketumbar
3 cm Kunyit
3 cm Jahe
4 butir Kemiri
Bahan Kaldu:
2 liter Air
1/2 kg Tulang ayam
1 sdt Garam
1/2 sdt Lada bubuk


Cara membuat :
1. Kaldu: air direbus hingga mendidih, masukkan tulang ayam, rebus dengan api kecil hingga kaldu beraroma harum. Tambahkan lada bubuk dan garam.
2. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum dan matang, masukkan ayam, tumis hingga bumbu menyerap ke dalam ayam,tambahkan penyedap, tumis sebentar, angkat, sisihkan.



Read more »

Resep Nasi: Nasi Panggang ala Mak Nina

Jakarta - Omelet nasi ini mirip omelet makaroni. Aroma telur plus wangi bawang saat omelet diangkat benar-benar gurih enak. Dijamin pengin buru-buru nyicip!

Bahan:
3 butir telur ayam
75  g nasi putih
2 buah sosis sapi, iris serong tipis
50 g ayam rebus, potong kecil
1 batang daun bawang, iris halus
1 batang seledri, iris kasar

Haluskan:
2 siung bawang putih
2 butir bawang merah
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam

Cara membuat:

    * Kocok telur hingga berbuih.
    * Tambahkan nasi dan bahan lainnya. Aduk hingga rata.
    * Panaskan wajan dadar di atas api sedang.
    * Beri margarin, biarkan hingga meleleh.
    * Masukkan adonan nasi dan telur.
    * Masak dengan api kecil hingga matang bagian bawahnya.
    * Balikkan, matangkan sisi yang lain.
    * Angkat, sajikan hangat.

Untuk 2 orang


Read more »

Resep Camilan: Tahu Berontak

Kalau orang bilang tahu berontak biasanya yang dimaksud tahu isi. Tahu berontak versi saya ini justru dilumat jadi satu. Soal rasanya? Wah, dijamin pengin lagi deh!

Bahan:
2 sdm minyak untuk menumis
10 potong tahu putih, haluskan
1 bungkus bihun jagung, rebus, tiriskan
250 g daging sapi cincang
100 g wortel, potong dadu kecil
4 butir telur
250 ml minyak untuk menggoreng
2 butir telur ayam, kocok  untuk bahan celupan
Haluskan:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1/2 sdt merica bubuk
garam dan gula secukupnya

Cara Membuat :

    * Siapkan loyang ukuran 30x10 cm, olesi minyak tipis lalu alasi dengan plastik bening.
    * Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai wangi.
    * Masukkan daging cincang, aduk sampai berubah warna.
    * Masukkan wortel, aduk sampai layu, tambahkan merica bubuk, garam dan sedikit gula pasir. masak sampai matang.
    * Campurkan tahu halus, bihun, dan adonan daging cincang.masukkan telur satu persatu sambil aduk rata.
    * Masukkan dalam loyang, padatkan. kukus selama 30 menit. Angkat lalu dinginkan.
    * Potong-potong adonan menjadi 12, celupkan dalam telur kocok. goreng sampai kuning kecokelatan.
    * Sajikan panans dengan sambal cocolan atau cabai rawit.


Read more »

 
informasi masakan dan makanan asli indonesia